Kunjungi Jambore PKK di Lubuk Basung, Wabup Harapkan Ibu PKK Lahirkan Ide Kreatif

    Kunjungi Jambore PKK di Lubuk Basung, Wabup Harapkan Ibu PKK Lahirkan Ide Kreatif
    Foto : Journalist.id

    TANAH DATAR - Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian SH. MH mengunjungi stand PKK Tanah Datar pada Jambore PKK tingkat Provinsi Sumatera Barat yang dilangsungkan di Lubuk Basung, Kabupaten Agam Selasa, (19/7/2022).

    Wabup mengapresiasi perjuangan Ibu-ibu PKK pada perlombaan tersebut dan berpesan untuk kedepannya semakin banyak inovasi-inovasi yang dilahirkan dalam memajukan Kabupaten Tanah Datar.

    "Pesan kami dari pemerintah daerah makin banyak lagi ide-ide kereatif dari ibu-ibu PKK karena dengan keberhasilan ibu PKK tentu bisa menjadikan Tanah Datar yang makin sejahtera kedepannya, " kata Wabup.

    Wabup berkata, kedepannya pemerintah daerah akan menjalin kerjasama yang lebih baik lagi dengan stakeholder terkait, salah satunya adalah ibu-ibu PKK, karena pendidikan pertama bagi anak-anak dimulai dari rumah tangga dan ibu penggeraknya adalah ibu PKK.

    Kedepanya, Wabup juga berharap agar kepada ibu-ibu PKK meningkatkan prestasi di semua perlombaan pada jambore selanjutnya.

    "Kita baru mendapat penghargaan juara harapan, sebenarnya juara harapan adalah cikal bakal untuk berprestasi. Kita berharap pada jambore berikutnya Tanah Datar bisa meningkatkan prestasinya disemua cabang, " katannya.

    Ketua Pokja II PKK Tanah Datar Nelita Yelda, mengatakan jambore PKK tingkat provinsi sudah diumumkan kejuaraannya, dan Kabupaten Tanah Datar berhasil meraih beberpa penghargaan.

    Diantaranya harapan II pada Kegiatan Pembinaan Pola Asuh Anak Dan Remaja Di Era Digital (Paaredi), Jura III kategori UP2K, dan untuk Hatinya PKK juara harapan II.

    "Harapan kami kedepan kita bisa menuju lebih baik lagi dan bisa mengambil juara umum, kami akan evaluasi dan kami akan berbenah, " katanya.(JH)

    tanahdatar pkk
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    PPID Utama Kabupaten Tanah Datar Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Delapan Fraksi DPRD Tanah Datar Sampaikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Ketua Umum Bhayangkari Kunjungi Aiptu Heri dan Anaknya yang Terbaring Sakit
    Bareskrim Polri ungkap Jaringan Narkoba Wilayah Jambi H dan DS
    Irjen TNI Buka Perlombaan Cyber Strike dan Cyber Awareness Forum
    Raih ISO 9001:2015, SSDM Polri Terus Tingkatkan Kualitas Rekrutmen Anggota

    Ikuti Kami